Waktumu Dipertanggungjawabkan

Waktumu Akan Dipertanggungjawabkan.

Lebih banyak digunakan kearah mana duniawi atau ukhrowi?
Coba ambil waktu sejenak untuk introspeksi diri,  agar hidupmu membawa keberkahan fidunnya wal akhirat.

ALLAH Subhanahu wa ta’ala banyak bersumpah di dalam Al Qur’an dengan menyebut nama waktu seperti
wal-fajr (demi waktu fajar), wal-lail (demi waktu malam),  wad dhuha, wal asri  dan seterusnya.

Demi masa (Waktu), sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam keadaan merugi (celaka), kecuali orang-orang yang beriman, beramal shalih, saling menasehati dalam kebenaran, dan saling menasehati dalam kesabaran.” (QS Al ‘Ashr: 1-3)

Semua manusia merugi, kecuali :
1. Orang yg ber-Iman
(SQ-memiliki kecerdasan spiritual) dan (RQ Kecerdasan Beragama )

2. Orang yang ber-Amal Soleh
(PQ-kecerdasan fisikal)

3.Saling Menasehati tentang Kebenaran
(IQ-kecerdasan Intelektual)

4. Saling Menasehati tentang Kesabaran
(EQ-kecerdasan Emosional)

>>> 1 dan 4 adalah memaksimalkan fungsi OTAK KANAN,
sedangkan 2 dan 3 memaksimalkan fungsi OTAK KIRI.

Dalam ayat tersebut, Allah bersumpah terhadap masa. Masa didalam hal ini terkait dengan waktu. Waktu yang dilalui oleh manusia setiap hari dalam perjalanan kehidupan mereka. Selain itu, Allah SWT juga berfirman, bahwa manusia berada dalam keadaan merugi. Hal ini terkait, segala aktivitas yang dilaksanakan sehari-hari oleh umat manusia. akan tetapi, Allah juga menjelaskan, bahwa ada 4 golongan orang yang dikatakan tidak merugi, atau
4 (empat) Syarat Manusia beruntung/berhasil ada dalam ayat itu !.

✔Orang beriman
✔Orang yang beramal shaleh
✔Nasehat menasehati dengan mentaati kebenanaran
✔Nasehat menasehati dengan menetapi kesabaran

Disisi lain, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam  juga bersabda, “ Dari Ibnu Abbas r.a ia berkata, Rasulullah bersabda, “Manfaatkanlah lima perkara sebelum datangnya lima perkara:
Hidupmu sebelum matimu,
Sehatmu sebelum sakitmu,
Waktu luangmu sebelum kesibukanmu, Mudamu sebelum rentamu, dan
Kayamu sebelum miskinmu.”
(Diriwayatkan Al-Hakim dan Al-Baihaqi).

Apa lagi yang kamu mau bantah ?,
Kebenaran Ayat-Ayat Allah sudah terang-benderang,

ALLAH Subhanahu wa ta’ala memberikan waktu kepada manusia dalam jumlah yang sama, yakni 24 jam sehari semalam. Dari waktu yang 24 jam itu, ada manusia yang beruntung dan tak sedikit manusia yang rugi.

Oleh karena itu setiap muslim amat dituntut untuk pandai mengelola waktunya dengan baik sehingga waktu berlalu dengan penggunaan yang efektif, tak ada yang sia-sia.
Karena waktu yg kamu gunakan akan dimintai pertanggungjawaban.

Wallahu a'lam bish-shawab.
Semoga Allah selalu memberikan petunjuknya bagi kita semua.

Materi Training/Seminar Rezeki Healing
Quantum Rezeki  dan GPS Rezeki

Salam Rezeki Berlimpah

Anaz Almansour (Wan Abi)
Founder Rezeki Healing

#rezekihealing 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Umur Atau Uang

Pola Menjemput Rezeki Berkah

Benahi Sholatmu Maka Allah Memperbaiki Hidupmu