Terapi Ikhlas

TERAPI IKHLAS PASRAH, 
Untuk Menterapi diri sendiri

Bismillahirahmanirrahim 
Dengan menyentuh bagian tubuh yang sakit, dengan mengatakan:

Wahai rasa sakit..

Wahai penyakit yang bersemayam ditubuhku saat ini..

Maafkan aku jika selama ini aku berusaha untuk mengusirmu..

Maafkan aku jika selama ini aku berupaya keras menolak kehadiranmu..

Maafkan aku jika selama ini aku kesal, marah, kecewa, kepadamu..

Maafkan aku jika selama ini aku membenci dan memusuhimu..

Aku mencintaimu..

Aku menyayangimu..

Aku mengasihimu..

Mulai hari ini..

Aku menerima dirimu apa adanya..

Aku ikhlas..aku pasrah..atas apapun yang kau lakukan padaku..

Wahai tubuhku..

Wahai seluruh organ-organ dan sel-sel tubuhku..

Maafkan aku, jika selama ini aku lupa berterima kasih kepadamu..

Maafkan aku jika selama ini aku mengabaikanmu..

Terima kasih atas semua hal yang telah kau lakukan untukku..

Terima kasih, karena sampai dengan saat ini kau sudah memberikan yang terbaik dalam hidupku..

Terima kasih untuk bantuanmu, kerjasamamu..

Terima kasih..

Terima kasih..

Terima kasih..

Alhamdulillah 
Alhamdulillah 

Anaz Almansour 
Motivator Kepribadian

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Umur Atau Uang

Pola Menjemput Rezeki Berkah

Benahi Sholatmu Maka Allah Memperbaiki Hidupmu