Sedekah

Kajian Rezeki Healing

Sedekah Dengan Niat  (Ingin Mendapat Jodoh, Rizki, Dll), Bolehkah?

Pertanyaan:

Saya mau bersedekah dengan niat agar cepat dapat jodoh atau dimudahkan urusan, apakah boleh bersedekah diiringi niat seperti itu? Apakah termasuk ikhlas?

pertanyaan  tentang sedekah dengan niat agar cepat dapat jodoh atau dimudahkan urusan, dapat kami sampaikan bahwa sedekah memiliki banyak keutamaan sebagaimana dijelaskan dalam hadis-hadis Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam
di antaranya:

“Minta datangkan rejekimu (dari Allah) dengan mengeluarkan sedekah.” (HR Al-Baihaqi)

“Obati orang-orang yang sakit dari kalian dengan sedekah.”
(HR Al-Baihaqi)

“Segeralah bersedekah karena sesungguhnya bala tidak bisa melangkahinya.”
(HR Al-Baihaqi)

Ketiga hadis tersebut, mengandung motivasi untuk bersedekah dengan menjelaskan pahalanya yang besar yang akan diperoleh baik di dunia maupun di akherat. Pahala atau balasan yang diperoleh di dunia sesuai dengan hadis di atas adalah sedekah dapat mendatangkan rejeki, menyembuhkan penyakit, dan mencegah bala.

terdapat banyak hadis Rasulullah  yang memberikan motivasi kepada umatnya agar menunaikan zakat, sedekah atau infak, di antaranya hadis berikut ini:

Artinya: “Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu berkata: “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Barangsiapa yang bersedekah dengan senilai kurma dari harta yang baik dan Allah tidak menerima kecuali dari yang baik, sesungguhnya Allah akan menerimanya dengan tangan kanan-Nya kemudian akan mengembangkannya untuk pelakunya sebagaimana salah satu dari kalian mengembangbiakkan ternakknya sampai seperti gunung.”
(HR. Bukhari.)

Oleh karena itu, diperbolehkan seseorang bersedekah dengan niat selain mengharapkan balasan pahala di akherat, juga mengharapkan balasan pahala di dunia atau kebaikan duniawi seperti bersedekah dengan niat untuk kesembuhan penyakit, kemudahan urusan, kemudahan rejeki atau kemudahan jodoh.

Bahkan, diperbolehkan menggabungkan niat sedekah untuk tujuan-tujuan tersebut, dan hal itu tidak mengganggu atau merusak keikhlasan sedekah.
Bahkan, kita diperbolehkan, bersedekah dengan niat semoga diberi nikmat duniawi. Namun, berniat untuk mendapatkan kenikmatan ukhrawi memang lebih utama.

Namun demikian, yang LEBIH UTAMA ADALAH BERSEDEKAH DENGAN NIAT HANYA KARENA ALLAH TA’ALA, MENGHARAPKAN rido-Nya, serta memperoleh balasan atau kebaikan ukhrawi.

Bismillaahirrahmaanirrahiim niat bersedekah karena Allah Ta’ala,  insyaallah,  bonus rezeki yg terbaik buat hambanya pasti Allah Ta’ala siapkan dan berikan.
serta disertai amalan taqarrub (mendekatkan diri pada Allah) lainnya seperti beristigfar dan berdoa.

Wallahu a'lam bish-shawab.
Semoga Allah selalu memberikan petunjuknya bagi kita semua.

Materi Training/Seminar Rezeki Healing
Quantum Rezeki  dan Quadrant Rezeki

Salam Rezeki Berlimpah

Anaz Almansour (Wan Abi)
Founder Rezeki Healing

Komunitas Rezeki Berlimpah (Rezeki Healing)
Telegram : bit.ly/MRH_JoinTelegram

#rezekihealing


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Umur Atau Uang

Pola Menjemput Rezeki Berkah

Benahi Sholatmu Maka Allah Memperbaiki Hidupmu