Ibadah Sholat Sunnah

IBADAH SHALAT SUNNAH 

❗silahkan di dipahami kemudian buat list,  mana saja shalat sunnah yg belum dikerjakan Lalu lakukan dan rasakan manfaat melakukan ibadah Shalat sunnah. 

Di antara keutamaan sholat sunnah adalah disempurnakannya kekurangan sholat kita seperti disampaikan dari Abu Hurairah Hurairah RA, dia berkata Rasulullah bersabda: 

"Sesungguhnya amal manusia yang pertama kali akan dihisab kelak pada hari kiamat adalah sholatnya. "Rasulullah melanjutkan," Allah  berfirman kepada para malaikat-Nya, sedangkan dia lebih mengetahui. Lihatlah sholat hamba-Ku, sudahkah dia melaksanakannya dengan sempurna ataukah terdapat kekurangan?'Bila ibadahnya telah sempurna maka tuliskanlah untuknya pahala yang sempurna pula, namun bila ada sedikit kekurangan darinya, maka Allah berfirman, "Lihatlah apakah hamba-Ku memiliki sholat sunnah dan bila dia memiliki sholat sunnah maka Allah berfirman sempurnakanlah untuk hamba-Ku kekurangannya pada sholat wajib dengan sholat sunnahnya. Demikian semua ibadah akan menjalani proses yang serupa."

Terdapat deretan ibadah shalat sunnah yang bisa dikerjakan untuk memetik pahala lebih, atau bahkan dikerjakan sesuai dengan momen dan kebutuhan kamu.

Shalat sunah muqayyad adalah shalat sunnah yang dianjurkan untuk dilakukan pada waktu tertentu atau pada keadaan tertentu, seperti tahiyatul masjid, dua rakaat seusai wudhu, shalat sunah rawatib, dan yang sejenisnya.

Sedangkan shalat sunah mutlak adalah semua shalat sunah yang dilakukan tanpa terikat waktu, sebab tertentu, maupun jumlah rakaat tertentu. Shalat sunnah ini boleh dilakukan kapanpun, di manapun, dengan jumlah rakaat berapapun, selama tidak dilakukan di waktu atau tempat yang terlarang untuk shalat.

✅SHALAT MUTLAQ

adalah shalat sunnah tanpa sebab dan tidak ditentukan waktunya, juga tidak dibatasi jumlah rakaatnya. 
Shalat sunnah ini boleh dilakukan kapanpun, di manapun, dengan jumlah rakaat berapapun, selama tidak dilakukan di waktu atau tempat yang terlarang untuk shalat.

Shalat sunnah mutlak ini bukan karena suatu sebab apa pun, tapi murni hanya untuk mendekatkan diri kepada Allah Azza wa Jalla dan mengharapkan pahala dari-Nya.

Niatnya : “Ushalli sunnatal rak’ataini lillahi Ta’aalaa” Artinya : “aku niat shalat sunnah dua rakaat karena Allah”

✅ SHALAT WUDHU, 
Yaitu shalat sunnah dua rakaat yang bisa dikerjakan setiap selesai wudhu, niatnya : “Ushalli sunnatal wudlu-I rak’ataini lillahi Ta’aalaa” artinya : “aku niat shalat sunnah wudhu dua rakaat karena Allah”

✅SHALAT TAHIYATUL MASJID, 
yaitu shalat sunnah dua rakaat yang dikerjakan ketika memasuki masjid, sebelum duduk untuk menghormati masjid. 

Rasulullah bersabda “Apabila seseorang diantara kamu masuk masjid, maka janganlah hendak duduk sebelum shalat dua rakaat lebih dahulu” (H.R. Bukhari dan Muslim).

Niatnya : “Ushalli sunnatal Tahiyatul Masjidi rak’ataini lillahi Ta’aalaa” Artinya : “aku niat shalat sunnah tahiyatul masjid dua rakaat karena Allah”

✅SHALAT DHUHA. 
Adalah shalat sunnah yang dikerjakan ketika matahari baru naik. Jumlah rakaatnya miimal 2 maksimal 12. 

Dari Anas berkata Rasulullah “Barang siapa shalat Dhuha 12 rakaat, Allah akan membuatkan untuknya istana disurga” 
(H.R. Tarmiji dan Abu Majah). 

Niatnya : “Ushalli sunnatal Dhuha rak’ataini lillahi Ta’aalaa” Artinya : “aku niat shalat sunnah dhuha dua rakaat karena Allah”

✅SHALAT TAHAJUD, 
adalah shalat sunnah pada waktu malam. Sebaiknya lewat tengah malam. Dan setelah tidur. Minimal 2 rakaat maksimal sebatas kemampuan kita. 

Keutamaan shalat ini, diterangkan dalam Al-Qur’an. “Dan pada sebagian malam hari bershalat tahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu. Mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ketempat yang terpuji” (Q.S. Al Isra : 79 ). 

Niatnya : “Ushalli sunnatal tahajjudi rak’ataini lillahi Ta’aalaa” Artinya : “aku niat shalat sunnah tahajjud dua rakaat karena Allah”

✅SHALAT WITIR 

Dinamakan witir karena sholat dikerjakan dengan bilangan yang ganjil, atau jumlah rakaatnya ganjil. yang minimalnya satu rakaat dan maksimalnya sebelas rakaat.

Sholat witir boleh dilakukan kesemuanya dengan satu salam, atau dilakukan dengan dua rakaat lalu salam, kemudian yang terakhir dilakukan satu rakaat.

✅SHALAT ISTIKHARAH, 

adalah shalat sunnah dua rakaat untuk meminta petunjuk yang baik, apabila kita menghadapi dua pilihan, atau ragu dalam mengambil keputusan. Sebaiknya dikerjakan pada 2/3 malam terakhir.

 Niatnya : “Ushalli sunnatal Istikharah rak’ataini lillahi Ta’aalaa” Artinya : “aku niat shalat sunnah Istikharah dua rakaat karena Allah” 

✅SHALAT HAJAT

adalah shalat sunnah dua rakaat untuk memohon agar hajat kita dikabulkan atau diperkenankan oleh Allah SWT. 
Minimal 2 rakaat maksimal 12 rakaat dengan salam setiap 2 rakaat. 

Niatnya : “Ushalli sunnatal Haajati rak’ataini lillahi Ta’aalaa” Artinya : “aku niat shalat sunnah hajat dua rakaat karena Allah”

✅SHALAT TAUBAT

adalah shalat sunnah yang dilakukan setelah merasa berbuat dosa kepada Allah, agar mendapat ampunan-Nya.

 Niatnya: “Ushalli sunnatal Taubati rak’ataini lillahi Ta’aalaa” Artinya : “aku niat shalat sunnah taubat dua rakaat karena Allah.”

✅SHALAT TASBIH

Shalat tasbih adalah shalat sunnah sebanyak 4 rakaat yang dikerjakan pada siang hari dengan satu salam, atau malam hari dengan 2 salam. 

Shalat tasbih memiliki tata cara yang agak berbeda dengan shalat biasa, karena tiap gerakan diselingi bacaan tasbih sebanyak 10 kali atau 15 kali dengan total bacaan tasbih tiap salatnya berjumlah 75.

Niatnya :Ushalli sunnat tasbīhi arba‘a rak‘ātin lillāhi ta‘ālā.

Artinya, “Aku menyengaja salat sunah tasbih empat rakaat karena Allah Ta'ala."

✅SALAT RAWATIB DAN Qabliyah - Ba’diyah

Shalat sunah rawatib merupakan salat sunah yang mengiringi salat fardu, yang dikerjakan sebelum atau sesudah salat wajib.
untuk shalat sunah yang dikerjakan sebelum salat fardu disebut salat sunah qabliyyah dan untuk salat sunah sesudah salat fardu disebut salat sunah ba'diyah. 

☑Sholat sunah rawatib ada 12 rakaat:

- 4 rakaat sebelum Sholat Zuhur dengan 2 salam.

- 2 rakaat setelah Sholat Zuhur dengan sekali salam.

- 2 rakaat setelah Sholat Maghrib dengan 1 salam.

- 2 rakaat setelah Sholat Isya dengan 1 salam.

- 2 rakaat sebelum Sholat Subuh dengan 1 salam.

☑Dan Jumlah salat sunah rawatib dan Qabliyah-Ba’diyah seluruhnya 22 rakaat, dengan perincian:

Sebelum salat subuh : 2 rakaat
Sebelum salat zuhur : 2-4 rakaat
Sesudah salat zuhur: 2-4 rakaat
Sebelum saat asar: 2-4 rakaat
Sebelum salat magrib: 2 rakaat
Sesudah salat magrib: 2 rakaat
Sebelum salat isya: 2 rakaat
Sesudah salat isya: 2 rakaat

✅ SHOLAT SYURUQ/ISYRAQ
adalah salah satu ibadah yang dianjurkan sebagai ibadah tambahan, selain sholat fardu

Sholat sunnah  ini dinamakan sholat Syuruq, karena dikerjakan pada waktu syuruq atau waktu terbitnya matahari.  (waktu syuruq atau thulu'ul syamsi ialah ketika terbitnya matahari sampai kira-kira naik seukuran tombak. Berlangsung sekitar 15 menit dari waktu terbit matahari)

Al-Ghazali, berpendapat bahwa salat Isyraq berbeda dari salat Dhuha. Hal tersebut berdasarkan hadist yang dengan spesifik mengatakan bahwa sholat Syuruq

Hadits tentang keutamaan sholat sunnah Syuruq

Dari Anas bin Malik ra berkata, bahwa Rasulullah SAW bersabda, ‘Barang siapa yang shalat pagi hari (subuh) secara berjamaah, kemudian ia duduk berdzikir kepada Allah hingga terbitnya matahari, kemudian ia shalat dua rakaat, maka baginya pahala seperti pahala mengerjakan haji dan umrah. Rasulullah bersabda, ‘Sempurna, sempurna, sempurna.’ (HR. Turmudzi).

Wallahu a'lam bish-shawab.
Semoga Allah selalu memberikan petunjuknya bagi kita semua.

Materi Training/Seminar Rezeki Healing 
QUANTUM REZEKI , QUADRANT REZEKI DAN GPS REZEKI 

Salam Rezeki Berlimpah 

Anaz Almansour (Wan Abi) 
Gus Amet
Founder Rezeki Healing 

Komunitas Rezeki Berlimpah (Rezeki Healing) 
Telegram : bit.ly/MRH_JoinTelegram

#rezekihealing

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Umur Atau Uang

Pola Menjemput Rezeki Berkah

Benahi Sholatmu Maka Allah Memperbaiki Hidupmu