Jauhkan Dari Berburuk Sangka
Kajian Rezeki Healing
SU'UDZON ITU TERCELA
Su’udzon (berprasangka buruk) pada ALLAH merupakan sifat tercela yang harus dijauhi dari diri setiap orang yang beriman karena hal ini merupakan salah satu dari dosa besar. Sikap seperti ini juga merupakan kebiasaan orang-orang munafiq.
ALLAH Berfirman
“Dan supaya Dia mengazab orang-orang munafik laki-laki dan perempuan dan orang-orang musyrik laki-laki dan perempuan yang mereka itu berprasangka buruk terhadap ALLAH. Mereka akan mendapat giliran (kebinasaan) yang amat buruk dan ALLAH memurkai dan mengutuk mereka serta menyediakan bagi mereka neraka Jahannam. Dan (neraka Jahannam) itulah sejahat-jahat tempat kembali.” (Al-Fath: 6)
Berprasangka buruk pada ALLAH merupakan bentuk cemooh atau ingkar pada takdir ALLAH,
Misalnya dengan mengatakan “Seharusnya kejadiannya begini dan begitu.
” Atau ucapan,
“Kok rejeki saya akhir-akhir ini seret terus ya? Lagi apes memang…”
Serta bentuk ucapan-ucapan yang lain.
Banyak orang berprasangka buruk pada ALLAH baik yang berkaitan dengan dirinya sendiri maupun orang lain. Tidak ada yang dapat menghindar dari prasangka buruk ini kecuali bagi orang-orang yang memahami nama dan sifat ALLAH.
Maka sudah selayaknya bagi orang yang berakal dan mau membenahi diri, hendaklah memperhatikan permasalahan ini dan mau bertobat serta memohon ampun terhadap prasangka buruk yang telah di lakukan.
ASTAGHFIRULLAH HAL ADZIM
🚩Mulai saat ini apapun kondisi kita, setelah berdoa dan berusaha wajib kita Husnudzon pada ALLAH agar kita menanamkan sikap tawakal dalam diri, karena menyadari bahwa kita hanya bisa berusaha dan berdoa semaksimal mungkin, sedangkan hasilnya diserahkan kepada ALLAH sebagai zat yang menciptakan dan mengatur kehidupan manusia.
🚩Dan sikap husnudzon dapat mendatangkan ketenangan jiwa dan ketentraman hidup karena meyakini apa pun yang terjadi adalah atas kehendak ALLAH.
Wallahu a'lam bish-shawab.
Semoga Allah selalu memberikan petunjuknya bagi kita semua.
Rezeki Healing
QUANTUM REZEKI
Salam Rezeki Berlimpah
Anaz Almansour (Wan Abi)
Founder Rezeki Healing
#rezekihealing
Komentar
Posting Komentar